Kasus Omicron Bertambah Menjadi 254, Ada 15 Kasus Transmisi Lokal – Nasional Tempo.co

atau cari berdasarkan hari
Foto udara suasana Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta, Jumat 17 Desember 2021. Pemerintah memutuskan untuk mengisolasi RSDC Wisma Atlet Kemayoran selama 7 hari sebagai bentuk antisipasi pencegahan penularan varian Omicron pada level komunitas menyusul ditemukannya kasus di area rumah sakit tersebut. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
TEMPO.CO, Jakarta – Kementerian Kesehatan mengumumkan penambahan 92 kasus Omicron per 4 Januari 2022. Dengan demikian, total kasus Covid-19 dari varian Omicron di Indonesia mencapai 254.
“Berdasarkan update kasus konfirmasi Omicron, Kemenkes mencatat ada 92 kasus konfirmasi baru pada 4 Januari 2021. Kini total kasus Omicron menjadi 254 kasus,” kata juru bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kemenkes Siti Nadia Tarmizi dalam keterangan tertulis, Selasa, 4 Januari 2022.
Nadia mengatakan mayoritas kasus varian Omicron masih didominasi dari pelaku perjalanan dari luar negeri. Dari total 254 kasus, 239 kasus imported case dan 15 kasus merupakan transmisi lokal.
“Dari hasil pemantauan, sebagian besar kondisinya ringan dan tanpa gejala. Gejala paling banyak adalah batuk (49 persen) dan pilek (27 persen),” ujar Nadia ihwal kasus Omicron.
Baca: Kemenkes: Mayoritas Kasus Omicron di Indonesia Dialami Penerima Vaksin Lengkap  
DEWI NURITA
 
 
Walaupun terintegrasi dengan BRIN sejak akhir 2021, bukan sekali ini Lembaga Biologi Molekuler Eijkman dilebur ke lembaga lain. Bagaimana ceritanya?
Tempo Media Group © 2017

source

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *