Senin Pagi, Lima Pintu Air di Jakarta Berstatus Waspada – Kompas.com – Megapolitan Kompas.com

Senin Pagi, Lima Pintu Air di Jakarta Berstatus Waspada

JAKARTA, KOMPAS.com – Lima pintu air di DKI Jakarta berstatus waspada pada Senin (8/11/2021) pukul 06.00 WIB.
Melansir akun Twitter Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta, @DinasSDAJakarta, lima pintu air berstatus waspada dengan ketinggian beragam.
Berikut sejumlah pintu air di Jakarta yang berada dalam status waspada:
Baca juga: Prakiraan Cuaca BMKG: Peringatan Dini untuk Sebagian Jabodetabek
1. Pintu air Pesanggrahan ketinggian 175 sentimeter status cuaca terang;
2. Pintu air Angke Hulu ketinggian 180 sentimeter dengan cuaca mendung tipis;
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
3. Pintu air manggarai ketinggian 820 sentimeter dengan cuaca terang;
4. Pintu air Pasar Ikan ketinggian kali minus 160 sentimeter dan ketinggian air laut 188 sentimeter, cuaca mendung tipis;
5. Pintu air PA Marina ketinggian kali 190 sentimeter dan ketinggian air laut 189 sentimeter status cuaca terang.
Baca juga: Hujan Deras di Depok, Rumah-Rumah di Pasir Putih Terendam Banjir
Untuk delapan pintu air lainnya, yaitu Katulampa, Depok, Krukut Hulu, Karet, Waduk Pluit, Cipinang Hulu, Sunter Hulu dan Pulogadung berada dalam status normal.
Sebagai informasi, status waspada atau siaga tiga merupakan tingkat peringatan potensi luapan air di satu wilayah pintu air.
Dilansir dari situs BPBD DKI, ada empat status siaga untuk peringatan bencana banjir di aliran sungai yaitu:
1. Siaga 4 atau normal
Perintah membuka atau menutup pintu dan penentuan arah air, dilakukan komandan pelaksana dinas atau wakil komandan operasional wilayah.
2. Siaga 3 atau waspada
Hujan menyebabkan terjadinya genangan air tapi kondisinya belum kritis dan membahayakan. Masyarakat diminta berhati-hati dan menyiapkan kemungkinan terjadinya banjir. Penanganan diserahkan pada suku dinas pembinaan mental dan kesejahteraan sosial (Bintal Kesos) di wilayah setempat.
3. Siaga 2 atau siaga
Urutan siaga banjir di tingkat ini menandakan wilayah genangan air mulai meluas. Penanggung jawab di kondisi ini adalah Ketua Harian Satkorlak Penanggulangan Bencana Provinsi (PBP) yaitu Sekretaris Daerah.
4. Siaga 1 atau bahaya
Kondisi siaga 1 atau bahaya ditetapkan apabila dalam enam jam genangan air tidak juga surut dan kondisi menjadi kritis. Penanggung jawab penanganan siaga 1 adalah Gubernur DKI Jakarta.

Ada hadiah voucher grab senilai total Rp 6.000.000 dan 1 unit smartphone.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar.
Kunjungi kanal-kanal Sonora.id
Motivasi
Fengshui
Tips Bisnis
Kesehatan
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

source

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *